Jangan takut untuk mengambil satu langkah besar bila memang diperlukan. Anda tidak akan bisa melompati jurang dengan dua lompatan kecil. ( David Lloyd George).
Setiap pilihan yang kita ambil pasti ada resikonya. Setiap langkah yang kita ambil juga ada dampaknya. Entah itu positif ataupun negatif. Yang pasti kita harus siap menghadapinya.
Jangan takut dengan resiko dari semua langkah kita. Tanpa adanya resiko, kita tidak akan bisa tahu apakah langkah kita sudah tepat atau belum.
Dalam kehidupan sehari-hari, kita sering menemukan ketidakberanian orang untuk mengambil langkah besar yang bisa mengubah hidupnya.
Bukan karena mereka tidak mampu, tetapi mereka tidak berani dan tidak mempunyai kepercayaan diri yang kuat bahwa mereka mampu melakukannya.
Terkadang membuat kita geregetan, kenapa sih mereka tidak berani mengambil langkah padahal jelas-jelas mudah sekali melakukannya.
Teman….masa depan kita yang menentukan adalah kita sendiri. Kebahagiaan juga kita sendiri yang membentuknya. Kalau kita takut untuk mengambil langkah besar, terus kapan kita bisa mendapatkan semua itu? Apakah kita akan meminta orang lain untuk memberikan masa depan kepada kita? Tentunya kita tidak ingin hidup dibawah bayang-bayang orang lain.
Mulailah memikirkan langkah besar apa yang akan kita ambil, persiapkan semuanya agar kita bisa melompati jurang dengan sekali lompatan.
Tidak ada komentar:
Posting Komentar